portalberitamerdeka.com portal berisi berita harian di indonesia termasuk geo politik seperti paslon prabowo subianto
Berita  

PDIP Bandung Mendukung Anies dalam Pemilihan Gubernur Jawa Barat, Reaksi Warganet: Perseteruan di Tanah Sunda

PDIP Bandung Mendukung Anies dalam Pemilihan Gubernur Jawa Barat, Reaksi Warganet: Perseteruan di Tanah Sunda

PDIP memastikan akan mengusung Anies Baswedan dan Ono Surono di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Barat (Jabar). Partai Banteng akan mendaftarkan pasangan tersebut ke KPUD Jawa Barat, malam ini.

Bendahara Umum DPC PDIP Kota Bandung, Folmer SM Silalahi membenarkan, Anies-Ono akan mendaftar menjadi peserta Pilgub Jabar 2024.

“Hampir dipastikan bahwa malam hari ini DPD PDIP Jabar akan mendaftarkan secara resmi pasangan Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur yaitu Anies Baswedan dan Kang Ono Surono,” terang Folmer, Kamis (29/8/2024).

Sementara itu warganet di media sosial sejak beberapa jam belakangan juga penasaran dengan kepastian kabar itu.

Akun @Infojawabarat_, bahkan membenarkan informasi itu. Anies dia pastikan bertarung di Pilgub Jawa Barat.

“DONE DEAL! Anies Baswedan x Ono Surono akan meramaikan Pilgub Jawa Barat 2024 ‼️,” tulis akun tersebut sembari membagikan gambar Anies Baswedan.

“Informasi ini dipastikan langsung oleh Ketua Bappilu PDIP Jawa Barat, Mochtar Mohamadatau M2 pun membernarkan hal itu. “Anies Ono final,” kata M2 saat dikonfirmasi, Kamis (29/8/2024),” sambungnya di kolom komentar.

Pegiat media sosial lainnya, @rizalsn14, menyebut akan terjadi perang bintang di Jabar.

“Jawa Barat perang bintang?
Dedi Mulyadi – Erwan
Ahmad Syaikhu – Ilham Habibie
Acep Adang – Gita KDI
Anies Baswedan – Ono Surono,” tulisnya, melalui cuitannya.

“Yang menarik, apakah basis suara PKS yang “Anies banget” bakal pecah di Pilgub ini? Potensi dua putaran terbuka lebar,” tandasnya. (sam/fajar)