FAJAR.CO.ID, MAKASSAR — Kriteria calon pemimpin Sulawesi Selatan menjadi topik hangat dalam diskusi yang dihadiri oleh sejumlah tokoh masyarakat Bontonompo Selatan (Bonsel), yang menjamu kandidat calon Gubernur Sulawesi Selatan dari Partai Golkar, Dr. Ilham Arief Sirajuddin (IAS), di Desa Tindang, Kabupaten Gowa, pada Jumat, 1 Desember 2023.
Tokoh masyarakat Bonsel, Nyampa Dg Tarru, menyebutkan beberapa kriteria pemimpin yang layak untuk memimpin Sulawesi Selatan dalam pemilihan Gubernur 2024 mendatang.
Kematangan dan kemampuan untuk menciptakan solusi dianggap sebagai dua kriteria utama.
Kedua hal ini harus dimiliki oleh calon pemimpin Sulawesi Selatan di masa mendatang.
“Saya yakin dan percaya bahwa kematangan pemimpin dapat menciptakan harmoni. Tidak hanya dalam kepemerintahan, tetapi harmoni juga akan tercermin dalam kehidupan sosial masyarakat,” kata seorang pensiunan guru itu di rumahnya.
Dg Tarru menyatakan bahwa pemimpin yang matang biasanya mampu menyatakan dirinya bukan hanya sebagai pemimpin dari satu kelompok atau golongan saja. Tetapi muncul sebagai pemimpin bagi semua golongan.
“Dan kesan ini biasanya tercipta melalui kebijakan dan keputusan-keputusannya,” tambah Dg Tarru.
Tokoh masyarakat Bonsel lainnya, Mappaturung Dg Kio, menambahkan bahwa Sulawesi Selatan juga sangat membutuhkan pemimpin yang mampu menciptakan solusi. Selain pupuk, dua persoalan utama yang sedang melanda Sulawesi Selatan saat ini adalah pemadaman listrik bergilir.
Diskusi semakin menarik karena berlangsung di tengah pemadaman listrik bergilir yang terjadi sebelum waktu Jumat.
Pada saat yang sama, acara pernikahan putri dari Dg Kio, Reski Mappaturung Dg Sayang, dengan M Rahmat Mustari Dg Nai juga sedang berlangsung.